Manajemen Pondok Pesantren Baitul Akbar Babadan Pangkur Ngawi Dalam Meningkatkan Kemampuan Tahfizd Qur’an Santri

Isi Artikel Utama

Ni’matul Ulya Rohmatul Azizah
Luluk Muasomah
Hanifah Hikmawati

Abstrak

Pondok Pesantren Baitul Akbar adalah lembaga pendidikan Al-Qur’an dengan program pendidikan salafi dan pendidikan kholafi, diniyah serta tahfizh. Tujuan penelitian ini adalah 1) mengetahui pelaksanaan manajemen pondok pesantren Baitul Akbar, 2) mengetahui kemampuan santri pondok pesantren Baitul Akbar menghafal Al Quran, 3) mengetahui manajemen pondok pesantren Baitul Akbar dalam meningkatkan kemampuan mengafal Al Quran Santri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif, dimana data dikumpulkan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis penelitian ini menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah: 1) Manajemen pondok pesantren Baitul Akbar dilakukan perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengawasan dan tahap evaluasi. 2) Kemampuan santri menghafal Al Quran secara umum semakin kuat dengan murajah. 3) Manajemen pondok pesantren Baitul Akbar mampu meningkatkan kemampuan santri dalam menghafal Al-Qur’an.

Rincian Artikel

Bagian
Articles